Makanan Italia banyak yang terkenal dan disukai banyak orang di dunia. Spagheti, misalnya, menjadi masakan mie idola dengan saus tomat yang nikmat. Satu lagi yang makin populer namanya di Indonesia, yaitu lasagna. Makanan tradisional Italia ini adalah makanan pasta dan penyajiannya dipanggang pada oven terlebih dahulu.
Bentuk lasagnya padat. Seringkali disajikan dalam bentuk kotak dan memiliki banyak isian berlapis di dalamnya. Menurut situs Wikipedia, lasagna memiliki arti lasagne yang memiliki isian berupa daging. Namun dalam praktiknya diselipkan pula isian selain daging seperti sayuran, makanan laut, dan sebagainya. Orang mulai membuatnya menurut seleranya masing – masing.
Semua isian tersebut dibungkus rapi dengan kulit lasagna. Bahan kulit ini memiliki komposisi utama tepung terigu. Saat adonan tepung terigu sudah siap, berbagai isian dimasukkan ke dalamnya dan dibentuk wujud tertentu lalu dipanggang sampai matang.
Bahan utama dari berbagai masakan ala Italia rata-rata hampir sama. Namun ketika sudah berujud makanan jadi, baru terlihat perbedaan. Secara umum lasagna punya ciri lembaran-lembaran yang diberi isian dan umumnya memiliki tujuh lapis.
Sementara untuk masakan fetucini, pastanya memiliki bentuk ibarat mie gepeng yang agak tebal. Pada fettucini, jenis yang populer yaitu Fetucini Alfredo. Bedanya pada fetucini tersebut ditambahkan saus dan udang.
Ada lagi makanan yang bahannya serupa, yaitu ravioli. Pasta ini memiliki ujud sepeti pastel yang punya dua lembaran pasta dan ada isian dalamnya. Jenis isiannya seperti daging, keju, jamur, dan sebagainya.